~Partner~
alpinjanitra.blogspot.com Mr.BLAZZTER
Achmad Aldiansyah
Achmad Aldiansyah

Vicente Calderon Akrab dengan Messi



Madrid
- Markas Atletico Madrid, Estadio Vicente Calderon, akan jadi altar raksasa buat Barcelona dan Athletic Bilbao untuk memperebutkan Copa del Rey. Lionel Messi akrab dengan stadion tersebut.

Bagi Messi yang di musim ini mencetak rekor 50 gol di La Liga, stadion yang dulunya bernama Manzanares itu telah memberinya memori baik bersama El Barca maupun timnas Argentin.

Delapan gol pernah ia buat di stadion kota Madrid itu itu, dan berikut ini adalah deskpripsinya:


1. Saat Barcelona menang dengan skor mencolok 6-0 atas Atletico di pertandingan liga pada 20 Mei 2007, Messi mencetak dua gol: gol pertama dan terakhir.

2. Dalam lanjutan perdelapan final Copa Del Rey melawan Atletico, 13 Januari 2009, Messi mcMessi mencetak hat-trick dan memenangkan timnya 3-1. Kagum pada performanya, seisi Vicente Calderon memberi standing ovation kepadanya.

3. Messi mencetak satu gol dalam pertandingan yang berkesudahan 4-3 untuk kemenangan tuan rumah Atletico pada 2 Maret 2012. Meski sempat unggul 2-0 di babak pertama, tapi Azulgrana tak dapat menahan laju Los Indios yang mengejar ketertinggalan dan berbalik menang.

4. Dalam laga persahabatan Spanyol melawan Argentina pada 14 November 2009, Messi mencetak gol via tendangan penalti untuk menyamakan kedudukan, tapi Argentina menyerah 1-2 dari La Furia Roja.

5. Pada jornada ketiga di La Liga musim 2010-2011, Messi mencetak satu gol ke gawang Atletico Madrid yang saat itu masih dijaga David De Gea. Gerard Pique memastikan kemenangan Barcelona setelah Atletico sempat menyamakan kedudukan lewat Raul Garcia.

6. Golnya melalui tendangan bebas di menit 81, saat Barcelona dijamu Atletico di musim ini menjadi raihan kesembilan Messi di Vicente Calderon. Saat itu Messi melengkungkan bola ke sudut jauh�ketika sang kiper, Thibaut Courtois, masih belum siap.

Akankah Messi kembali menambah daftar golnya di Vicente Calderon? Kita tunggu final saja Copa Del Rey pada Sabtu (26/5) dinihari WIB.

Posting Komentar - Back to Content

 
cyb3r Welcome to Jombang Community,Achmad Aldiansyah now is |Pakai Google Chrome Untuk Tampilan Lebih Maksimal| Join this site